Over 10 years we helping companies reach their financial and branding goals. Onum is a values-driven SEO agency dedicated.

LATEST NEWS
CONTACTS
No Image Available

Permainan Tradisional Indonesia

 Author: Fauzi Fadliansyah, M.Pd.  Category: Pendidikan  Publisher: UPG Press  Published: February 17, 2025  ISBN: 978-623-10-7627-4  Tags: Pendidikan |
 Description:

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan karunia-Nya, sehingga buku tentang permainan tradisional ini dapat terselesaikan. Buku ini hadir sebagai upaya untuk melestarikan dan memperkenalkan kembali kekayaan budaya bangsa Indonesia, khususnya dalam hal permainan tradisional. Permainan tradisional bukan hanya sekadar hiburan, namun juga mengandung nilai-nilai luhur, kearifan lokal, serta menjadi bagian penting dari identitas dan warisan budaya kita.

Buku ini menyajikan berbagai macam permainan tradisional dari berbagai daerah di Indonesia. Setiap permainan dijelaskan secara rinci, mulai dari sejarah, cara bermain, hingga nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan ilustrasi yang menarik, sehingga memudahkan pembaca untuk memahami dan mempraktikkan permainan tradisional tersebut. Saya berharap buku ini dapat menjadi panduan bagi generasi muda, orang tua, guru, serta masyarakat umum untuk lebih mengenal dan melestarikan permainan tradisional. Mari kita jadikan permainan tradisional sebagai bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari, sehingga nilai-nilai luhur dan kearifan lokal yang terkandung di dalamnya dapat terus hidup dan berkembang di tengah-tengah masyarakat.

Akhir kata, saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyusunan buku ini. Semoga buku ini dapat bermanfaat bagi kita semua, dan menjadi sumbangsih nyata dalam upaya melestarikan kekayaan budaya bangsa.


 Back